Table of Content

Tutorial Membuat Akun Google Scholar

Membuat akun google scholar merupakan salah satu pilihan tepat untuk mempublikasikan paper.

tutorial membuat akun google scholar

Membuat akun google scholar merupakan salah satu pilihan tepat untuk mempublikasikan paper. Jurnal penelitian kamu, artikel prosiding, buku, skripsi/tesis, dan sebagainya  agar dapat dilihat dan dibaca oleh banyak orang. Beberapa fiturnya juga mendukung para peneliti dalam proses diseminasi (penyebaran) hasil penelitian yang telah dipublikasikan lho. 

Karena google scholar banyak dirujuk sebagai tempat mencari sumber referensi secara gratis. Sehingga menjadikan google scholar ramai dikunjungi.

Hal tersebut akan sangat menguntungkan peneliti selain daripada keuntungan yang diperoleh oleh pencari seperti siswa maupun mahasiswa bahkan dari banyak kalangan.

Seperti tutorial berikut ini yang dibuat khusus untuk para peneliti pemula. Berikut cara simple membuat akun google scholar. Ikuti step-step mudahnya! Pastikan perangkat kamu terkoneksi internet.

1. Ketik google scholar di laman pencarian, seperti gambar 1 dibawah ini. Lalu klik hingga muncul tampilan seperti gambar 2.

membuat akun google scholar
Gambar 1

Akun Google Scholar
Gambar 2

2. Lihat pada gambar 3., gambar tersebut merupakan icon akun admin yang sebelumnya sudah masuk menggunakan akun google. Jika kamu sudah masuk dengan akun google milikmu, kamu bisa klik Profil saya dan lompat ke step 4. Bingung? Tidak apa kita akan mulai dari awal.Skuy! 

#khairpedia



akun google scholar
Gambar 3


3. Okay! setelah masuk ke laman google scholar. Pilih Masuk atau klik Profil saya sama saja, lalu pilih akun google kamu.

4. Di sini admin akan masuk dengan akun admin yang pertama, sehingga kamu akan dibawa ke tampilan profil untuk mengisi nama dan Afiliasi (profesi keanggotaan kamu bisa universitas dan lain sebagainya). Di sini admin contohkan dengan mengisi nama dan Afiliasi. dibawah ini. Jika kamu ingin memverifikasi email kamu bisa mengisinya dan melanjutkan sampai ke bawah. Namun disini mimin cukup mencontohkan dengan mengisi Nama dan afiliasi saja sudah cukup. Hehe! Nanti kamu bisa edit lagi ketika selesai membuat akun. Jika sudah, klik tombol Berikutnya.

5. Lalu kamu akan diarahkan ke halaman Artikel, adapun disana google scholar akan secara otomatis menampilkan beberapa artikel sesuai nama dan afiliasi kamu. Dimana grup tersebut memuat artikel-artikel yang kamu bersama partnermu pernah publikasikan. Cari grup mana artikel kamu dimuat bersama partnermu, lihatgambar

6. Centang, lalu masuk ke halaman berikutnya.

7. Halaman berikutnya ialah halaman Setelan. Pilih konfigurasi untuk artikel-artikelmu, sesuaikan dengan kebutuhanmu. Disini admin langsung klik tombol selesai karena tidak ingin merubah konfigurasi apapun.

Whoola! Akun google scholar kamu sudah selesai. Sekedar informasi, pada tampilan profil penulis khususnya di bagian pojok kanan sebelah foto profil kamu. Terdapat informasi berupa grafik yang menunjukkan seberapa banyak artikel-artikel kamu pernah dikutip dari tahun ke tahun. Sedangkan pada bagian sisi kirinya terdapat informasi mengenai judul artikel kamu yang sudah terpublish, banyaknya orang yang mengutip serta tahun berapa kamu mempublish artikelmu.

Satu lagi nih, terakhir! Kamu juga bisa mengkonfigurasi artikelmu. Kamu bisa menambahkan grup artikel, menambah artikel baik secara manual maupun tidak, serta mengkonfigurasi update terkait artikelmu.

Horai!! Itulah sekilas cara simple membuat akun google scholar untukmu. Simple kan ya? Iya lah masa engga. Hehe! Koreksi ya barangkali admin ada yang salah. Untuk menambah wawasan kamu. 

Selain google scholar ada juga sumber referensi yang bisa kamu rujuk dan kamu peroleh secara gratis baik sebagai peneliti maupun pencari. Sumber referensi yang satu ini sangat bermanfaat bagi kamu khususnya di bidang engineering. Namanya ialah citeseer, kamu bisa coba ketik di mesin pencari dan temukan hasilnya. Ada beribu artikel yang bisa kamu unduh. 

#khairpedia

Post a Comment