Table of Content

Perbedaan Jurusan Kuliah Soshum dan Saintek

Perbedaan mendasar antara SOSHUM dan SAINTEK berdasarkan jurusan-jurusan yang masuk dalam kelompok studi ini.

jurusan soshum dan saintek

Kuliah, kata yang akrab dan sering didengar oleh siswa menengah atas (SMA, SMK dan MA). Ketika sudah mendekati masa kelulusan, biasanya didominiasi para siswa yang akan dihadapkan pada beberapa pilihan yang dapat menentukan masa depan mereka, apakah memilih melanjutkan sekolah atau memilih untuk bekerja. 


Tidak sedikit siswa SMA yang memilih untuk melanjutkan sekolah ke perguruan tinggi dengan alasan untuk mendalami ilmu yang mereka minati atau ingin kuliah agar setelah lulus dapat memperoleh pekerjaan yang layak. 


Mereka yang memilih kuliah akan merasa dilema kembali untuk menentukan jurusan apa yang akan dipilih, apakah jurusan SOSHUM atau SAINTEK yang sesuai dengan minat dan bakat mereka. Oleh karenanya, penting mengetahui perbedaan antara keduanya untuk menghindari kesalahan memilih jurusan. Perbedaan jurusan kuliah soshum dan saintek adalah sebagai berikut:

 

SOSHUM

SOSHUM merupakan gabungan kata dari sosial dan hukum. Jurusan SOSHUM merupakan jurusan yang mengujikan materi yang dipelajari pada bidang IPS seperti Sejarah, Ekonomi, Geografi, Sosiologi, dan Matematika Soshum. Selain materi khusus bidang IPS, jurusan SOSHUM juga mengujikan materi umum berupa Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Jurusan SOSHUM umumnya dikenal dengan jurusan yang sedikit hitung-hitungan namun banyak di hafalan. #khairpedia

 

SAINTEK

SAINTEK merupakan gabungan kata dari sains dan teknologi. Jika SOSHUM mengujikan materi IPS maka SAINTEK mengujikan materi IPA. Materi tersebut antara lain Fisika, Kimia, Biologi, dan Matematika IPA. Sama halnya dengan SOSHUM, jurusan SAINTEK juga mengujikan materi umum berupa Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Jurusan SAINTEK umumnya dikenal dengan jurusan yang banyak hitungan namun lebih sedikit hafalan.

 

Selain mengetahui perbedaan dasar antara SOSHUM dan SAINTEK perlu juga mengetahui jurusan-jurusan apa saja yang masuk kelompok studi SOSHUM maupun SAINTEK. Jurusan yang masuk kategori SOSHUM yaitu:


1.    Hukum

Jurusan hukum dikenal sebagai salah satu jajaran jurusan bergengsi di SOSHUM karena setiap tahun jurusan ini tidak pernah sepi peminat dan lulusan jurusan hukum dipandang memiliki prospek kerja yang bagus. Kuliah di jurusan ini akan mempelajari tentang dasar-dasar ilmu hukum seperti hukum pajak, hukum pidana dan perdata, pasal-pasal, dan filsafat hukum.


2.    Manajemen

Jurusan ini dikenal sebagai jurusan bagi orang-orang yang memiliki jiwa bisnis. Kuliah di jurusan manajemen akan mempelajari seluk-beluk tentang keuangan dan perusahaan.


3.    Akuntansi

Jurusan ini merupakan jurusan yang berhubungan dengan menghitung uang. Kuliah di jurusan akuntansi akan mempelajari mengenai pembuatan catatan dan laporan keuangan di skala perusahaan, analisis laporan keungan, dan belajar tentang pajak.


4.    Ilmu Politik

Jurusan ini adalah jurusan yang mempelajari tentang ilmu politik, sehingga berhubungan dengan suatu sistem pemerintahan. Mulai dari politik dasar, hukum asasi manusia (HAM), sampai dengan politik luar negeri.


5.    Ilmu Ekonomi

Jurusan ekonomi adalah salah satu jurusan yang banyak dibutuhkan oleh suatu instansi maupun perusahaan karena seluruh kegiatan yang kita lakukan pasti berhubungan dengan perekonomian.


6.    Ilmu Komunikasi

Jurusan ilmu komunikasi dianggap menjanjikan di masa depan karena dibutuhkan oleh perusahaan industri komunikasi. Jurusan ini mengembangkan keahlian public speaking atau berbicara dengan orang banyak. Lulusan dari jurusan ini dapat menjadi jurnalistik maupun reporter.


7.    Hubungan Internasional (HI)

Jurusan ini merupakan jurusan paling favorit dan bergengsi di kelompok SOSHUM. Jurusan HI akan banyak belajar tentang diplomasi dan interaksi antar negara. Mahasiswa HI umumnya dikenal memiliki skill berbicara bahasa inggris yang baik.


8.    Psikologi Soshum

Jurusan psikologi juga dikenal sebagai salah satu jurusan bergengsi di kelompok SOSHUM karena jurusan ini dikenal sebagai jurusan kedokterannya anak IPS. Kuliah ilmu psikologi akan mempelajari tentang kesehatan terutama kesehatan psikis seseorang. Selain itu ilmu psikologi soshum juga mempelajari hubungan antara humaniora dengan sosialnya. Jurusan psikologi juga ada di kelompok SAINTEK.


9.    Sastra

Kuliah jurusan sastra akan mempelajari berbagai macam bahasa khususnya bahasa asing. Akan tetapi ada pula jurusan sastra yang mempelajari sastra Jawa. Oleh karena mempelajari tentang bahasa, kemampuan menghafal sangat dibutuhkan jika mengambil jurusan ini. Lulusan jurusan sastra dapat berkerja menjadi penerjemah, jurnalis, dan dibidang kedutaan.

 

Setelah mengetahui jurusan di kelompok SOSHUM, berikut beberapa jurusan di kelompok SAINTEK:


1.    Kedokteran

Jurusan SAINTEK nomor satu terfavorit adalah kedokteran. Lulusan jurusan ini dinilai memiliki masa depan yang paling cemerlang dibandingkan jurusan yang lainnya. Selain membutuhkan biaya yang tidak sedikit, kedokteran juga dikenal sebagai jurusan yang membutuhkan waktu studi yang cukup lama yaitu sekitar 6 tahun. Jurusan kedokteran berhubungan dengan ilmu medis, yaitu  ilmu yang mempelajari hubungan penyakit dengan tubuh manusia termasuk cara penanganan dan pengobatannya..


2.    Kedokteran Gigi

Jurusan ini merupakan cabang ilmu kedokteran yang berfokus pada kesehatan area oral atau mulut terutama di bagian gigi. Selain mempelajari kesehatan gigi jurusan ini juga mengajarkan tentang estetika gigi seperti cara memasang kawat gigi.


3.    Kedokteran Hewan

Jurusan ini mempelajari semua penyakit yang terjadi pada hewan termasuk cara pengobatannya. Hewan yang dipelajari adalah hewan khusus ternak maupun hewan peliharaan pribadi. Selain belajar mengenai penyakit pada hewan, juga mempelajari ilmu perkembangbiakan hewan.


4.    Farmasi

Farmasi adalah ilmu yang berhubungan erat dengan obat-obatan. Mahasiswa farmasi umumnya akan belajar mengenali dan memahami suatu senyawa yang dapat dibuat menjadi obat sekaligus mempelajari bagaimana mengolah obat yang baik dan benar agar aman dikonsumsi. Prospek kerja lulusan farmasi umumnya sebagai seorang Apoteker.


5.    Teknik

Jurusan ini merupakan jurusan yang dikenal sulit karena mata kuliahnya banyak hitungannya.  Jurusan teknik sendiri merupakan jurusan yang menggabungkan antara ilmu sains dengan teknologi. Banyak sekali cabang ilmu teknik yang dapat dipelajari antara lain teknik sipil, teknik industri, teknik mesin, teknik kimia, dan masih banyak lagi.

 

Itulah beberapa perbedaan jurusan kuliah SOSHUM dan SAINTEK. Kuliah di jurusan SOSHUM maupun SAINTEK sama-sama memberikan prospek kerja yang bagus kedepannya. Setelah mengetahui perbedaan jurusannya, hal yang dilakukan selanjutnya adalah memilih jurusan apa yang sesuai dengan minat dan mempersiapkan diri agar bisa diterima di jurusan tersebut. #khairpedia 

khairpedia.blogspot.com

Posting Komentar