Table of Content

Beasiswa Unggulan PBSB Kemenag 2020

Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) adalah sebuah program akses santri untuk melanjutkan studi atau sekolah sarjana dan profesi melalui salah satu program yang terintegrasi. Dimulai dari proses kerjasama, pengelolaan, sistem seleksi khusus untuk santri. Kemudian dilanjutkan pemberian bantuan pembiayaan untuk santri yang memenuhi syarat, yang kemudian dilanjutkan pembinaan masa studi dan pembinaan pengabdian atau praktek setelah lulus.

Perguruan Tinggi Mitra Kementerian Agama dalam PBSB : 
Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, 
Institut Pertanian Bogor (IPB), 
Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya, 
Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang,
Universitas Airlangga (UNAIR) Surabaya, 
Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung, 
Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, 
Universitas Cenderawasih Jayapura.
Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, 
Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta, 
Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang, 
Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya, 
Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung, 


Jadwal Penting Seleksi PBSB :
  • Pengumuman Pendaftaran : 1 April 2020
  • Periode Pendaftaran : 1 – 30 April 2020
  • Pegumuman Kelayakan Mengikuti Tes : 8 Mei 2020
  • Pelaksanaan Seleksi CBT : 3 Juni 2020
Pelaksanaan Tes Qiraatil Kutub, 1 Juz Al-Qur’an
  • Tahfizh 100 Bait Nazham Alfiyah pada Ma’had Aly : 3 Juni 2020
  • Pelaksanaan Tes Tahfizh Al-Qur’an 10 Juz Maroko : 3 Juni 2020
  • Pengumuman Kelulusan Mahasantri Ma’had Aly : 9 Juni 2020
  • Pengumuman Kelulusan Seleksi Tahap 1 Maroko : 9 Juni 2020
  • Pelaksanaan Seleksi Tahap 2 Maroko : 24 Juni 2020
  • Pengumuman Kelulusan Mahasantri Maroko : 30 Juni 2020
  • Pelaksanaan Matrikulasi Bahasa Maroko : September - Oktober 2020
  • Pemberangkatan Mahasantri Maroko : November 2020

Tahap dan Syarat Pendaftaran Pogram Beasiswa Santri Berprestasi :
Dilakukan secara online di website ------>
https://ditpdpontren.kemenag.go.id/pbsb/

Calon Peserta PBSB disarankan untuk memperhatikan setiap arahan sebagai berikut :
  • Petunjuk Teknis berkaitan PBSB Tahun 2020 yang dapat diunduh pada web PBSB
  • Memahami cara pendaftaran pada link website pendaftaran yang disediakan;
  • Jumlah Kuota, Persyaratan Umum dan Persyaratan Khusus;
  • Perubahan pola seleksi peserta PBSB Tahun 2020 yang menyesuaikan kebijakan Pemerintah terkait kondisi darurat Covid-19 (ketentuan pola seleksi dijelaskan dalam point selanjutnya);
  • Segala bentuk pemalsuan data dan penipuan mempunyai sanksi administrasi dan hukum;
  • Calon pendaftar yang mengundurkan diri setelah lulus seleksi, maka pesantren asal santri atau calon peserta akan dimasukkan dalam daftar hitam (blacklist) dan tidak diperbolehkan lagi untuk kembali mendaftarkan santrinya pada tahun berikutnya.


Mekanisme dan Tahap Seleksi
Mekanisme PBSB Tahun 2020 yang semula adalah menggunakan pola Computer Based Test (CBT) diubah menjadi mekanisme menggunakan 2 (dua) tahap seleksi;
  • Seleksi tahap 1 dilaksanakan menggunakan pola seleksi portofolio yang diunggah oleh pendaftar dalam aplikasi yang disediakan (panduan dan materi portofolio serta mekanisme penilaian akan dijelaskan dalam aplikasi pendaftaran);
  • Portofolio harus diunggah selama masa pendaftaran;
  • Pengumuman kelulusan seleksi tahap 1 akan diumumkan pada tanggal 3 Juni 2020. 
  • Bagi pendaftar yang dinyatakan lulus seleksi tahap 1 berhak mengikuti seleksi tahap 2;
  • Seleksi tahap 2 dilaksanakan menggunakan pola seleksi tes wawancara/lisan secara online pada tanggal 16 s/d 17 Juni 2020 (masing-masing pendaftar akan mendapatkan jadwal tes wawancara/lisan online melalui email yang disesuaikan dengan jumlah peserta pada masing-masing perguruan tinggi yang dituju);
  • Seleksi tes wawancara/lisan secara online menggunakan aplikasi Zoom Cloud Meetings berbasis android, iOS dan PC antara pendaftar dengan penguji dari tempat tinggal masing-masing;
  • Sebelum memulai tes wawancara/lisan secara online, pendaftar harap memastikan aplikasi Zoom Cloud Meetings sudah terinstal dan berfungsi dengan baik pada perangkat Hp Android, Iphone atau PC/Laptop yang akan digunakan oleh pendaftar, serta memastikan jaringan koneksi yang digunakan;
  • Pendaftar diharap telah siap dengan perangkatnya sesuai dengan jadwal tes wawancara/lisan secara online yang telah ditentukan, panitia ujian/tim penguji akan menghubungi pendaftar dan memberikan link, id room meeting serta password untuk bisa diakses oleh peserta tes;

Tes wawancara dan lisan 
Tes ini dilaksanakan berbahasa Arab, dengan materi uji sebagai berikut:
a. Tes wawasan tentang kepesantrenan;
b. Tes membaca dan memahami isi kitab kuning;
c. Tes tahfizh 100 Bait Nazham Alfiyah Ibn Malik;
d. Tes tahfizh al-Qur’an minimal dalam 1 (satu) juz untuk pilihan Ma’had Aly, dalam 10 (sepuluh) juz untuk pilihan Universitas di Maroko.

Pengumuman Seleksi
  • Pengumuman kelulusan seleksi tahap 2 akan diumumkan pada tanggal 23 Juni 2020;
  • Bagi pendaftar pada pilihan Universitas di Maroko yang dinyatakan lulus tahap 2 akan mengikuti Matrikulasi Bahasa dan Persiapan Perkuliahan selama 2 bulan pada bulan September hingga Oktober 2020 di lokasi pondok pesantren yang akan diumumkan kemudian.
  • Proses pendaftaran, pelaksanaan seleksi, serta Matrikulasi Bahasa dan Persiapan
  • Perkuliahan di Maroko, selain transportasi, tidak dipungut biaya (GRATIS);
  • Pendaftar diminta waspada dan berhati-hati terhadap informasi HOAKS dan PENIPUAN yang mengatasnamakan PBSB;

Informasi selengkapnya
https://ditpdpontren.kemenag.go.id/pbsb/
khairpedia.blogspot.com

Posting Komentar